Postingan

Menampilkan postingan dari Oktober, 2018

Pendidikan ABK dan Inklusi Bersama Dr. Tri Mulyanto

Gambar
Oleh :Litbang Extimos Mendampingi, mendekati, dan memahami karakter anak setiap harinya perlu pengetahuan serta pehamahan yang luar biasa. Guru sebagai seorang leader di sekolah tentu membutuhkan kecerdasan dalam mendidik anak untuk mencapai target karakter yang diharapkan. Dalam menghadapi situasi tersebut SD IT Muhammadiyah Rawalo mengundang Dr. Tri Mulyono dari RSUD Margono sebagai pembicara untuk menananamkan pengetahuan serta pemahaman tentang penanganan anak kepada seluruh jajaran guru sekolah. Dengan berjalannya acara ini diharapkan sekolah mampu memberikan pelayanan yang lebih baik kepada anak didik. # sekolah_menenyangkan # sekolah_anak_sholeh # sekolah_berkemajuan # sekolah_inklusi Kunjungi juga Facebook sekolah kami : https://www.facebook.com/litbang.extimos.9

MANGKAT MANASIK HAJI

Gambar
Oleh :Litbang Extimos Keluarga besar SD IT Muhammdiyah Rawalo adakan kegiatan Manasik Haji di Sanggaluri Purbalingga. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan kepada anak tentang ibadah haji baik secara teoritis maupun praktis sehingga diharapkan menjadi calon Jama’ah Haji yang mandiri serta dapat melaksanakan ibadah haji dengan baik dan benar. Sedangkan manfaat Manasik Haji adalah untuk mengetahui doa-doa sunah mulai dari keluar rumah guna melaksana kan ibadah haji sampai kembali kembali dari Makkah, selain itu dapat memberikan pemahaman mana yang wajib, rukun, sunah, dan haram saat melaksanakan ibadah haji.

TASARUF HEWAN QURBAN

Gambar
Rawalo, 23 Agustus 2018 Oleh :Litbang Extimos Sebagai wujud rasa syukur & ketaqwaan kepada Allah SWT, SD IT Muhammadiyah Rawalo laksanakan penyembelihan hewan Qurban (2 ekor kambing) yang dilaksanakan di sekolah & diikuti semua siswa. Kemudian disalurkan/tasarufkan kepada masyarakat dilingkungan sekolah.

NOBAR KHAS EXTIMOS

Gambar
Rawalo, 19 Oktober 2018 Oleh :Litbang Extimos SD IT Muhammadiyah Rawalo selenggarakan nonton bareng film Tapak Tilas Jendral Sudirman di Masjid Al-Ikhsan. Siswa diharapkan bisa mengahayati perjuangan pahlawan bangsa khususnya Jendral Sudirman

EXTIMOS PEDULI SESAMA

Gambar
Rawalo, 8 Oktober 2018 Oleh :Litbang Extimos Ratusan siswa SD IT Muhammadiyah Rawalo  laksanakan Sholat Ghoib dan Penggalang dana untuk korban bencana alam di Palu, Sigi, dan Donggala. Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menanamkan rasa empati terhadap sesama dan karakter spiritual. Perolehan penggalahan dana Terkumpul Rp. 5.201.800, t erimakasih kepada para donatur, semoga amal baik sodara diterima Allah SWT, serta tidak kami ucapkan terimakasih  kepada Unit Pendidikan Keca matan Rawalo dan Polsek Rawalo yang telah membantu kelancaran kegiatan Penggalan dana ini.